Kamis, 03 November 2016

PINASTHIKA CREATIVESTIVAL XVII : Creative Movement Gallery Dibuka, Sekarang Eranya Kolaborasi



SLEMAN (KRjogja.com) - Di era sekarang ini, untuk menumbuhkan produktifitas yang tinggi diperlukan kolaborasi dari berbagai pihak. Hal ini disampaikan oleh Chief Happines Officer Pinasthika Creativestival XVII 2016, Affi Khresna dalam pembukaan Creative Movement Gallery yang diselenggarakan di Mal Hartono lantai tiga pada Kamis, (3/11/2016).

Sejak empat tahun terakhir, lanjut Affi, Pinasthika berusaha untuk membangun ekosistem ekonomi kreatif di Indonesia. Untuk membangun ekosistem ekonomi kreatif tersebut harus didukung oleh semua pihak, tidak bisa sendiri-sendiri sehingga nanti hasilnya bisa dinikmati bersama tidak hanya segelintir orang saja.

"Tahun ini kita menampilkan banyak produk makanan lokal yang tidak kalah dari produk impor. Bahkan ada yang berkolaborasi dan menghasilkan produk kreatif baru yang unik. Itulah pentingnya kolaborasi," jelasAffi.
Pinasthika Creativestival XVII yang tahun 2016 mengusung tema #AwakeON ini tidak hanya menampilkan produk karya kreatif, tetapi juga menghadirkan 10 komunitas kreatif yang bergerak di bidang pendidikan, sosial, dan ekonomi, seperti Kampung Dolanan, Frog House, dan Komunitas Jamu.

Pinasthika XVII ini juga memecahkan rekor dengan partisipasi peserta kompetisi sebanyak 931 karya iklan dan desain grafis. Pinasthika Craetivestival XVII akan berlangsung hingga Sabtu, (6/11/2016) yang ditutup dengan acara awarding night untuk insan kreatif Indonesia. (MG-06)

0 komentar:

Posting Komentar

Created By Sora Templates